Home Berita Panglima TNI : Eliminir Setiap Permasalahan

Panglima TNI : Eliminir Setiap Permasalahan

sumbawanews.com,- Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono S.E. M.M. bersama Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si, Menhub Budi Karya Sumadi dan Rombongan meninjau Arus Mudik Lebaran via udara Pelabuhan Panjang. Menggunakan Helikopter milik TNI Angkatan Udara rombangan bertolak dari Halim Perdana Kusuma, Jakarta Timur, Kamis (20/4/2023).

Setelah meninjau arus lalu lintas dan pelabuhan Panjang lewat udara, Panglima TNI dan rombongan mendarat di Helipad Dermaga VI Pelabuhan Bakauheni untuk melaksanakan Peninjauan Kesiapan Mudik di Pos Terpadu Bakauheuni dan dihubungkan secara virtual dengan Pelabuhan Panjang, Merak, Ciwandan, BBJ dan Indah Kiat.

Di Pos Terpadu Bakauheuni, Panglima TNI dan rombongan menerima Paparan Karoops Polda Lampung, Paparan Karoops Polda Banten dilanjutkan dengan dialog Interaktif melalui zoom dengan Pelabuhan Panjang, Merak, BBJ, Ciwandan dan indah kiat.

Pada akhir dialog interaktif itu, Panglima TNI membrikan penekanan kepada pihak terkait agar bisa mengeliminir setiap permasalahan, Latih kesabaran, Sinergi koordinasikan dengan baik dan standbykan unsur SAR

Previous articleAbdul Rafiq – dr. Selvi : SELAMAT IDUL FITRI 1444 H. MINAL AIDIN WAL FAIDZHIN. MAAF LAHIR BATIN
Next articlePanglima TNI Sambut Kedatangan Jenazah Kusuma Bangsa
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.