Home Berita Ketua DPRD Dukung Penguatan Ketahanan Pangan Desa

Ketua DPRD Dukung Penguatan Ketahanan Pangan Desa

Sumbawa Besar, sumbawanews.com – Ketua DPRD Kabupaten Sumbawa senantiasa mendukung ketahanan pangan di desa. Sebab Pangan adalah kebutuhan pokok manusia, dan menyediakan pangan yang cukup dan bermutu menjadi kewajiban Pemerintah. Demikian disampaikan saat menerima pangurus dan Pendamping Gapoktan Tenri Untung, Senin (13/2) di Ruang Kerjanya

Diungkapkan, Dalam postur APBD, urusan ketahanan pangan adalah urusan wajib. Sehingga setiap element masyarakat yang bergerak menyediakan pangan adalah pahlawan pangan.

“Kami sangat bergembira dengan kehadiran petani dan Pengurus Gapoktan dan Pendamping Petani di Kecamatan Utan. Kedatangannya di kantor DPRD sebagai bukti kepedulian dalam membangun sektor pangan,” Ucap Rafiq

Kemudian lanjutnya, Negara wajib hadir dalam membangun pangan, terlebih saat ini du Kecamatan Utan sudah terbangun Bendungan Beringin Sila. sehingga dapat menopang aktivitas pertanian dan usaha hilirnya, termasuk kegiatan pengolahan hasil pertanian, industri dan pemasaran hasil pertanian.

“Kami di lembaga siap mensupport agenda Gapoktan, dalam mengembangkan usahanya,” katanya.

Jetua Gapoktan Tenri Untung, A kadir Endang mengapresiasi dukungan dan penerimaan Ketua DPRD Sumbawa. Sekaligus mengundang Ketua DPRD bersama dengan Dinas terkait dalam acara peresmian Penggulingan padi di Gapoktan. (Using)

Previous articleIndonesia – Timor Leste Sepakati Lima Perjanjian Kerja Sama
Next articleFreddy dan Kelvin di Samudra Hindia, BMKG Minta Waspada Hingga 18 Februari
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.