Home Berita Bakamla RI Amankan 1,8 Juta Metrik Ton Minyak Kelapa Sawit

Bakamla RI Amankan 1,8 Juta Metrik Ton Minyak Kelapa Sawit

sumbawanews.com,- Saat menjalankan operasi rutinnya dalam mengamankan perairan Nusantara, KN. Bintang Laut – 4801 Bakamla RI berhasil mengamankan Tug Boat penarik tongkang yang kedapatan mengangkut minyak kelapa sawit/crude palm kernel oil (CPKO) sebanyak 1.800.000 metrik ton, di sekitar Perairan Tanjung Balai Asahan, Selasa (8/5/2018).

Kapal Tug Boat penarik tongkang pengangkut CPKO ini, diduga memalsukan beberapa dokumen untuk menjalankan aksinya. Saat ditangkap, TB. XXX 1/TK. XXX 11 yang dinakhodai oleh MY, diketahui memiliki 9 anak buah kapal (ABK), sedangkan tongkang yang ditarik memiliki 4 ABK.

TB. XXX 1/TK. XXX 11 dengan tanda selar GT.92/GT.759, diamankan oleh kapal patroli Bakamla RI KN. Bintang Laut – 4801 yang dikomandani Mayor Laut (P) Hendra Kurniawan pada saat berlayar di perairan Selat Malaka, sebelah timur Tanjung Balai Asahan.

Hasil pemerikasaan awal petugas patroli Bakamla RI, kapal tersebut diduga melakukan beberapa pelanggaran antara lain: Tug Boat tidak memilki surat gandeng, 3 ABK tidak termasuk dalam crewlist, dan Surat Persetujuan Berlayar (SPB) diduga palsu.

Untuk mempertanggung jawabkan perbuatannya nakhoda berikut ABK dan kapal dikawal menuju Tanjung Balai Asahan, dan diserahkan kepada Kasat Pol Air Polres Tanjung Balai Asahan Ajun Komisaris Polisi (AKP) Ahmad Riskan Kausar di Kantor Polres Tanjung Balai Asahan, Sumatera Utara, guna menjalani proses hukum lebih lanjut. (Mad/Puspen TNI)

Previous articleSatgas Yon Komposit TNI Konga XXXV-D/UNAMID Laksanakan Patroli SRP di Sudan
Next articleTim Humas Bakamla RI Datang, Muara Sungai di Aceh pun Jadi Bersih
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.