Home Berita Pangkogabwilhan I Hadiri Undangan PT PAL Indonesia

Pangkogabwilhan I Hadiri Undangan PT PAL Indonesia

Sumbawanews.com,- Pangkogabwilhan I Laksdya TNI Muhammad Ali, S.E., M.M., M.Tr.Opsla. menghadiri langsung undangan PT PAL Indonesia di Surabaya yang disambut langsung oleh Direktur Utama PT PAL Indonesia (Persero) Kaharuddin Djenod, Selasa, (05/04/2022).

Dalam sambutannya Pangkogabwilhan I menyampaikan bahwa PT PAL Indonesia (Persero) merupakan salah satu Badan Usaha Milik Negera Industri Strategis (BUMNIS) yang bergerak di bidang industri galangan Kapal yang mampu bersaing di industri Kapal dunia.

Didalam Undang-Undang Nomor 3 Tahun 2002 tentang pertahanan negara disebutkan bahwa pertahanan negara adalah segala upaya pertahanan bersifat semesta, sehingga peran seluruh warga negara.

“Untuk itu kami memberikan apresiasi yang tinggi kepada PT PAL Indonesia (Persero) yang selama ini telah mendukung pembangunan kekuatan Alutsista buatan dalam negeri,” ujar Pangkogabwilhan I.

Turut hadir pada acara tersebut, Dankoops Kasel Koarmada RI Laksma TNI Indra Agus, Dansatsel Koarmada II Kolonel Laut (P) Widya Purwandanu dan Koorsmin Kogabwilhan I Kolonel Laut (P) Stanley Lekahena

Previous articleKazona Tengah Bakamla RI Terima Kunjungan Kakanwil Kemenkumham Sulut
Next articleTingkatkan Kualitas Apkowil, Kodim 1615/Lotim Gelar Binsiap Apwil dan Puanter
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.