Home Berita Daerah Bakamla RI Dukung Percepatan Bangun Jaringan Telekomunikasi di Pulau Terluar

Bakamla RI Dukung Percepatan Bangun Jaringan Telekomunikasi di Pulau Terluar

Tual, Minggu 19 Desember 2021 (Bakamla RI/Indonesia Coast Guard). Stasiun Pemantauan Keamanan dan Keselamatan Laut (SPKKL) Tual Bakamla RI mengerahkan Kapal Patroli Catamaran 5-07 guna mendukung kegiatan Pemerintah Kota (Pemkot) Tual dalam monitoring percepatan pembangunan jaringan telekomunikasi di pulau terluar, kemarin.

 

Pembangunan jaringan telekomunikasi ini di didirikan di pulau terluar untuk memperhatikan kebutuhan masyarakat pesisir mendapatkan apa yang masyarakat kota dapatkan terutama bagi dunia pendidikan yang saat ini lebih mengedepankan IT dalam proses belajar mengajar. Pulau pulau tersebut antara lain pulau Tayando dan Tam.

 

Guna menjangkau pulau-pulau tersebut, Bakamla RI mengerahkan unsur Catamaran 5-07 untuk mendukung Pemkot Tual dalam monitoring percepatan pembangunan jaringan telekomunikasi.

 

Kepala SPKKL Tual letkol Bakamla Rizal Ufer Suat turut serta mendampingi Wakil Walikota Tual Usman Tamnge, S.E., onboard di Catamaran 5-07.

 

Turut sertanya SPKKL Tual dalam membantu kegiatan Pemkot Tual ini merupakan bukti kuatnya sinergitas Bakamla RI terhadap Pemerintah Kota.

 

Kepala Bakamla RI Laksdya TNI Dr. Aan Kurnia selalu menekankan kepada staf agar selalu menjalin sinergitas dengan stakeholder dan pemerintah daerah dimana Kantor Bakamla berada. “Dukung segala bentuk kegiatan dalam hal pelayanan kepada masyarakat,” demikian pesan Kepala Bakamla RI.

 

Autentikasi :

Kabag Humas Bakamla RI Kolonel Bakamla Dr. Wisnu Pramandita, S.T., M.M., M.Tr.Hanla.

Previous articleHBK Undang Legenda Sepakbola NTB, Urun Rembuk Memajukan LFC dan Sepakbola NTB
Next articlePangkogabwilhan I Tutup Kegiatan Off Road “Jelajah Bumi Segantang Lada” di Tanjungpinang
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.