Home Berita Pasukan Elit Bakamla Latihan Menembak Reaksi di Atas RHIB

Pasukan Elit Bakamla Latihan Menembak Reaksi di Atas RHIB

Sumbawanews. Com, – Pasukan Elit Badan Keamanan Laut Republik Indonesia (Bakamla RI) atau yang biasa dikenal sebagai Special Response Team (SRT) melaksanakan latihan menembak reaksi diatas Rigid Hull Inflatable Boat (RHIB) bertempat pulau Wanara, Kepulauan Seribu, Jumat (1/10/2021).

Latihan menembak reaksi diatas RHIB bertujuan untuk melatih kemampuan personel Bakamla untuk menembak sasaran dengan cepat dan tepat pada kondisi kapal manuver, kapal mengapung dan kapal berlayar perlahan. “Selain itu, melatih naluri personel pada saat kontak dengan musuh mampu melaksanakan berbagai macam teknik dan taktis menembak balasan,” jelas instruktur Kopaska.

Kasi Latihan Operasi Udara Maritim Bakamla RI Letkol Bakamla Sahlani., S.T. M. Si (Han)., menyampaikan penekanan kepada 9 personel SRT agar di dalam setiap kegiatan latihan jangan lupa selalu berdoa serta mengutamakan faktor keamanan (Zero Accident) baik keamanan personel maupun keamanan material itu sendiri.

“Diharapkan dengan adanya latihan menembak reaksi diatas RHIB, SRT Bakamla lebih siap dalam melaksanakan tugas menjaga lautan Nusantara,”imbuh Letkol Bakamla Sahlani.

Previous articleOperasi Serbuan Vaksinasi Marinir, Manjakan Masyarakat Madiun
Next articleMenhan RI Kunker ke Papua
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.