Home Berita Parkir Liar akan Ditertibkan Dishub Jember

Parkir Liar akan Ditertibkan Dishub Jember

Jember.Sumbawanews.com —–Pemerintah Daerah Kabupaten Jember akan menertibkan parkir liar di selama ini dikerjakan selain Juru Parkir resmi dari Dinas Perhubungan.

Demikian disampaikan oleh Bupati Jember Hendy Siswanto saat memberikan keterangan pers usai mengikuti tasyakuran pada Hari Perhubungan Nasional pada tanggal 17 September 2021 di Kantor Dinas Perhubungan Kabupaten Jember di Jalan Dewi Sartika no. 2 Jember.

“Kita sedang atur kembali. Memang kemarin kita agak lepas sedikit karena masa pandemi Covid-19. Mereka (tukang parkir liar) pada susah semua, kita sengaja kendorin,” jawab Bupati kepada Wartawan.

Bupati berjanji akan kembali menertibkan parkir di Jember. “Sebentar lagi akan kita tegakkan kembali aturan (wilayah parkir resmi) itu,” tegas Bupati.

Pada acara tasyakuran tersebut Bupati Jember didampingi Wabup Muhammad Balya Firjaun Barlaman, Plt Kepala Dishub, Kepala Kantor Cabang BPJSTK, Kepala Cabang Bank Jatim, Kanit Turjawali Polres Jember dan jajaran Dishub.

Pada kesempatan itu juga diberikan santunan kematian kepada 3 ahli waris Juru Parkir yang meninggal dunia masing-masing Rp. 42.000.000,-

Bupati juga mengganti seragam Jukir Kabupaten Jember dengan yang baru yang lebih keren.

Sementara itu Plt Kadishub, Siswanto mengapresiasi kehadiran Bupati dan Wabup Jember dalam memperingati tasyakuran Harhubnas.

“Program dishub, bisa memberikan yang terbaik bagi masyarakat Jember,” kata Siswanto. (To2)

Previous articlePanglima TNI : Pengetatan PPKM Level IV Berhasil Turunkan Kasus Covid-19 Di Jambi
Next articleDandim 1607/Sumbawa Bersama Bupati dan SKPD Peringati WCD di Saliper Ate
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.