Oleh : Abdul Rafiq (Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Sumbawa)
Politisi adalah profesi yang sangat penting dalam Piramida kehidupan. Perannya adalah merekatkan berbagai kepentingan dan hajat hidup orang banyak. Seseorang yang berada di jalan ini adalah orang -orang pilihan yang memiliki daya tahan dan kepekaan sosial yang tinggi.
——–
Sosok H Muhammad Amin SH MSi adalah orang yang sangat kenyang dengan dinamika politik, karena banyaknya pengalaman dan makan garam di dunia politik dan pemerintahan, menjadikannya sebagai orang diguguh dan ditiru sepak terjangnya.
Termasuk kami sebagai penerusnya menjadi pimpinan DPRD kabupaten Sumbawa, sedikit banyak telah menimba ilmu dan pengalaman bagaimana membangun Daerah, membina kemitraan antara berbagai stakeholder di pemerintahan, Komunikasi Pimpinan Daerah, Komunitas dan lingkungan usaha.
Sikapnya yang ramah dan solutif atas berbagai masalah membuat siapapun disekitarnya nyaman. Meski demikian dunia tak selalu satu nada, tak selalu satu pandangan, konsistensi didalam memperjuangkan idealisme dan cita-citanya patut diteladani.
Dalam usia 61 tahun kelahiran 5 Juli 1960 Pak Amin telah meniti karir sampai puncak , Yakni menjadi Wakil Gubernur Nusa Tenggara Barat periode 2013—2018. Sebelumnya, ia menjabat sebagai Anggota DPRD Provinsi Nusa Tenggara Barat periode 2009—2013 dan Ketua DPRD Kabupaten Sumbawa selama dua periode yakni 1999—2004 dan 2004—2009.
Selama menjabat sebagai pejabat publik tentunya banyak sekali yang telah dikaryakan. Salah satu momentum terbaik adalah bersama Tuan Guru Bajang Dr. Muhammad Zainul Majdi memimpin provinsi NTB, membangun negeri Bumi Gora, tana intan Bulaeng.
Sebagai guru politik, tentu banyak kader yang terlahir dari tangan dinginnya. Dan sekarang telah memegang posisi penting Didaerah.
Kepergiannya tentunya menyisakan duka yang mendalam bagi masyarakat NTB, Sumbawa tentunya Kader partai politik yang telah membersamainya baik di partai Golkar dan terakhir di Partai Nasdem.
Dalam peranannya sebagai Ketua DPW Partai Nasdem telah turut membangun Daerah di tingkat provinsi Nusa Tenggara Barat maupun kabupaten Sumbawa. Pak Amin telah mengantarkan para wakil rakyat yang duduk di parlemen Udayana dan Km 5 Sumbawa.
Dari pengalaman pribadi kami sebagai teman sejawat , Pak Amin telah banyak memberikan inspirasi, asupan semangat dalam hal ini keteguhan memegang prinsip dan konsisten membela kepentingan rakyat. Bersama Almarhum H Muhammad Husni Djibril B.Sc dan Nurdin Ranggaberani SH.MH, adalah tiga Serangkai yang telah memimpin Daerah ini yang telah mengajarkan cara berpolitik yang beretika, berintegritas dan berkualitas.
Selamat jalan Pak Muhammad Amin semoga Allah memberikan tempat yang mulia di sisi-Nya. *