Home Berita Satgas Kesehatan TNI Masuk Kampung Obati Warga Korban Gempa Bumi Sulbar

Satgas Kesehatan TNI Masuk Kampung Obati Warga Korban Gempa Bumi Sulbar

sumbawanews.com,- Satuan Tugas (Satgas) Tim Aju dari Pusat Kesehatan (Puskes) TNI tanggap darurat bencana gempa bumi di Mamuju Sulawesi Barat, melaksanakan pengobatan kepada masyarakat yang terdampak bencana gempa bumi di desa Bambu Kecamatan Mamuju Kabupaten Mamuju, Sulawesi Barat, Selasa (19/1/2021).

Satgas Kesehatan TNI gabungan dari Batalyon Kesehatan (Yonkes) 1 Kostrad, Yonkes 1 Marinir dan Yonkes Mabes TNI AU, dipimpin oleh Letda Laut (K) dr.  Andre Prasetyo Mahesya masuk kampung secara door to door memberikan pelayanan kepada para korban bencana.

Cara yang dilakukan oleh Satgas Kesehatan TNI ini merupakan terobosan untuk mempercepat pertolongan kepada masyarakat yang menjadi korban bencana gempa bumi dan sangat dibutuhkan oleh warga. Metode Pengobatan masuk kampung ini dilakukan karena masih banyak warga yang enggan untuk berobat ke posko kesehatan dikarenakan masih diliputi rasa trauma.

Letda Laut (K) dr. Andre Prasetyo Mahesya mengatakan bahwa masyarakat sangat antusias dengan adanya tim kesehatan yang berkeliling dan masuk ke perkampungan yang terdampak gempa. “Sebagian besar masyarakat yang diobati mengalami beberapa keluhan penyakit seperti pusing,  batuk pilek dan beberapa luka ringan. Sedangkan untuk korban yang mengalami luka berat dan dirujuk ke posko kesehatan yang telah disiapkan,” ujarnya. (Ahm)

Previous articleCegah Covid-19, Satgas Yonif MR 413 Kostrad Bagikan Alkes di Sekolah Papua
Next articlePerkuat Ikatan Persaudaraan, Satgas Yonif MR 413 Sambangi Sinode GKI Papua
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.