Home Uncategorized Peringati Hari Disabilitas Internasional, Satgas Pamrahwan Yonif 754/ENK Kostrad Kunjungi SLB Mimika

Peringati Hari Disabilitas Internasional, Satgas Pamrahwan Yonif 754/ENK Kostrad Kunjungi SLB Mimika

(Timika. Rabu, 4 Desember 2019). Dalam rangka memperingati Hari Disabilitas Internasional (HDI), anggota Batalyon Infanteri (Yonif) 754/ENK Kostrad yang tergabung dalam Satuan Tugas Pengamanan Daerah Rawan (Satgas Pamrahwan) Papua, melakukan kunjungan kasih dan silahturahmi ke Sekolah Luar Biasa (SLB) Negeri Mimika di SP 5, Kab. Mimika, Papua, Selasa (3/12/2019).

Komandan Satgas (Dansatgas) Yonif 754/ENK Kostrad, Letkol Dodi Nur Hidayat mengatakan bahwa momentum ini merupakan momentum yang pas bagi kita (satgas) untuk memberikan dorongan semangat serta perhatian kepada adek-adek untuk mengembangkan potensi yang dimilikinya. “Ini merupakan wujud kepedulian satgas kepada adek-adek dan rekan-rekan kita semuanya,” ucapnya.

Menurutnya, momentum ini merupakan momentum yang sangat spesial, baik bagi anggota Yonif 754/ENK maupun dari pihak sekolah SLB Negeri Mimika itu sendiri. “Bermacam kegiatan dilakukan pada kunjugan tersebut baik berupa kegiatan mewarnai bersama sampai dengan melatihkan kegiatan PBB dan menyanyikan lagu Indonesia Raya bersama adek-adek yang memiliki kebutuhan khusus,” terangnya.

“Semua kegiatan yang dilakukanpun memiliki kesan yang sangat positif, baik kepada para anak-anak tersebut dan para guru yang ikut mendampingi selama berjalanannya kegiatan tersebut,” kata Letkol Inf Dodi Nur Hidayat.

Sementara itu, Kepala Sekolah SLB Negeri Mimika Sunardin mengatakan selama kepemimpinanya, baru kali ini ada lembaga yang datang mengunjungi SLB. “Selama saya disini, ini kunjungan yang pertama. Hampir tidak pernah ada yang datang kunjungi sekolah ini, hanya dari Puskesmas Timika saja yang rutin, tapi yang lain tidak ada,” ungkapnya.

“Kami sangat berterimakasih atas kunjungan oleh anggota Yonif 754/ENK. Kehadiran mereka sangat berarti buat anak-anak kami,” kata Sunardin. (Bdr)

Previous articleKetum Dharma Pertiwi: Dibalik Kesuksesan Seorang Suami, Ada Istri Yang Setia Menopang dan Membantunya
Next articleBakal calon Bupati dan Wakil Bupati KSB bercahaya dari barat
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.