Home Berita Pererat Tali Silaturahmi, Satgas Yonif 715/Mtl Ajak Masyarakat Puncak Jaya Makan Bersama

Pererat Tali Silaturahmi, Satgas Yonif 715/Mtl Ajak Masyarakat Puncak Jaya Makan Bersama

Puncak Jaya – Membangun dan mempererat hubungan tali silaturahmi dengan masyarakat kampung Tirineri, Satgas Yonif 715/Mtl Pos Tirineri mengajak makan bersama juga komunikasi sosial untuk mendengar keluh kesah yang ada di masyarakat kampung Tirineri yang berada di wilayah Distrik Mulia, Puncak Jaya, Papua, Rabu (09/04/2025).
Danpos Tirineri Letda inf Fatahillah Agins menyampaikan selain melaksanakan tugas Pamtas kewilayahan dan menjaga keamanan di wilayah Puncak Jaya Papua satgas pamtas kewilayahan Yonif 715/Motuliato juga selalu berupaya mengambil dan merebut hati rakyat dengan cara menjalin silaturahmi yang kokoh dengan tokoh masyarakat, tokoh adat, tokoh pemuda berserta masyarakat binaan disekitar Pos Satgas. Sehingga akan tercipta suasana yang aman dari hubungan yang harmonis antara masyarakat dengan aparat keamanan yang ada di wilayah tersebut.
Pada kesempatan yang sama, Bapak Kepala Kampung Gurage Enumbi juga mengucapkan terimakasih kepada Pos yang selalu ada untuk masyarakat kampung Tirineri. “Wa wa wa,,, terimakasih banyak sudah selalu tulus dan ikhlas dalam membantu masyarakat kampung Tirineri, semoga bapak-bapak Pos selalu di berkati Tuhan didalam penugasan sampai selesai,” ucapnya. (Pen Satgas Yonif 715/Mtl)
Previous articleKomandan Pusterad Pimpin Apel Kembali Cuti Lebaran
Next articlePanglima TNI: Dukungan TNI AL Dalam Program Mudik Gratis Wujud Komitmen Pada Kepentingan Rakyat
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.