Home Berita Manfaatkan Lahan Produktif, Komandan Lanud Sultan Hasanuddin Tanam Puluhan Pohon Durian

Manfaatkan Lahan Produktif, Komandan Lanud Sultan Hasanuddin Tanam Puluhan Pohon Durian

Makassar – Danlanud Sultan Hasanuddin, Marsma TNI Bonang Bayuaji G, S.E., M.M., CHRMP., didampingi Ketua PIA Ardhya Garini Cabang 7/D.II Lanud Sultan Hasanuddin, Ny. Liska Bonang Bayuaji G,. melaksanakan penanaman puluhan pohon durian di Lanud Sultan Hasanuddin, Makassar, Sabtu (19/10/2024).

 

Dalam sambutannya, Komandan Lanud Sultan Hasanuddin menyampaikan  bahwa penanaman pohon durian dilahan Lanud ini tidak hanya untuk penghijauan tetapi untuk menambah nilai ekonomis bagi prajurit. “Hari ini sebanyak 80 pohon durian yang terdiri dari empat jenis durian seperti durian Musangking, durian Bawor, durian durian Super Tembaga serta Duri Hitam ditanam dilahan Lanud yang nantinya akan dinikmati bersama para prajurit,” ungkapnya.

 

Dalam kesempatan tersebut, Marsma TNI Bonang Bayuaji berharap, pohon-pohon yang ditanam hari ini akan tumbuh dengan subur dan memberikan manfaat bagi warga Lanud Sultan Hasanuddin di masa mendatang. “Saya harapkan puluhan pohon durian yang telah kita tanam dirawat dan dijaga agar tetap tumbuh subur dan dapat dinikmati hasilnya dikemudian hari,” harapnya.

 

Komandan Lanud Sultan Hasanuddin menyampaikan bahwa penanaman pohon durian ini merupakan bagian dari program penghijauan serta bentuk kontribusi Lanud Sultan Hasanuddin dalam mendukung upaya pemerintah untuk meningkatkan ketahanan pangan nasional. “Selain memberikan nilai ekonomi, penanaman pohon buah ini juga memiliki dampak positif bagi lingkungan karena dapat membantu menyerap karbon dioksida dan memperbaiki kualitas udara,” ujarnya.

 

Turut Hadir dalam kegiatan penanaman pohon durian Komandan Wing Udara 5, para Kepala Dinas Lanud Sultan Hasanuddin dan pejabat utama Lanud Sultan Hasanuddin , serta perwakilan personel Lanud Sultan Hasanuddin. (Pen Hnd)

Previous articleSekolah Angkasa Lanud Sultan Hasanuddin Mengikuti Babak Penyisihan Lomba AMSO
Next articleKepala Zona Bakamla Tengah Laksanakan Courtesy Call ke Mapolda Sulsel
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.